Thursday, December 12, 2024
Home > Berita > Bekasi Raya > Usai Menghadiri Arisan, Sejumlah Warga di Perumahan THB Terpapar Covid-19

Usai Menghadiri Arisan, Sejumlah Warga di Perumahan THB Terpapar Covid-19

Mimbar-Rakyat.com (Bekasi ) – Mengetahui adanya 47 orang dari 15 KK di Perumahan Taman Harapan Baru , Kecamatan Medan Satria , Kota Bekasi, yang terpapar Covid-19, petugas Tiga Pilar setempat melakukan pemantauan, Senin (14/06).

Terpaparnya sejumlah warga perumahan tersebut, terang Kapolsek, selain usai menghadiri resepsi pernikahan juga usai melaksanakan arisan .

Kapolsek Medan Satria Komisaris Polisi Agus Rohmat, SH dan Camat Medan Satria Lia Erliani, beserta Lurah Pejuang dan pengurus RT, menanyakan kondisi kesehatan dan kebutuhan warga yang sedang terpapar Covid-19 itu serta memberikan semangat agar selalu sehat .

‘ Ya ,kami memberikan motivasi kepada warga yang terpapar untuk selalu semangat menghadapi musibah ini,” ujar Kapolsek.

Sementara itu diketahui, dari 47 orang yang terpapar Covid-19 itu , satu orang
meninggal dan dua orang lainnya masih dalam perawatan di rumah sakit setempat., serta sebagian dirawat di Wisma Atlet dan sebagian lainnya melakukan Isolasi mandiri.

Warga perumahan tersebut, terang Kapolsek, kini melakukan lockdown micro . (Agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru