Tuesday, April 01, 2025
Home > Berita > Ada kue ulang tahun TNI di Tebing Tinggi

Ada kue ulang tahun TNI di Tebing Tinggi

Kapolres TebingTinggi silaturahmi dan mengucapkan HUT TNI ke-75 kepada Dansubdenpom TebingTinggi, sembari menyerahkan kue. (al)

Mimbar-Rakyat.com (Tebing Tinggi) – Hari ulang tahun TNI ke-75 di Tebing Tinggi ditandai dengan penyerahan kue khusus dari Polres kepada Sub-Denpom, Senin.

Kapolres Tebing Tinggi, AKBP James P Hutagaol, mengunjungi Markas SubDenpom Kota TebingTinggi dan menyerahkan kue itu dalam acara khidmat.

Kunjungan Kapolres kali ini untuk bersilaturahim dan mengucapkan selamat ulang tahun ke-75 TNI kepada Dansubdenpom Kota Tebing Tinggi Kapten CPM Z. Siregar beserta anggota Subdenpom.

Kasubag Humas Polres TebingTinggi Akp. Josua Nainggolan, menyatakan, acara silaturahim itu diadakan dengan acara sederhana dan berlangsung meriah tapi khidmat.

“Polres TebingTinggi menyiapkan kue HUT TNI ke-75  dan diserahkan kepada Dansubdenpom,” kata Kasubag Humas Polres.

Di hari yang sama Wakapolres TebingTinggi Kompol Sarponi juga mengunjungi kantor Koramil 13 TebingTinggi / 0204 DS bersama Kapolsek Padang Hulu, Kapolsek Padang Hilir, perwira dan  staf untuk bersilaturahim dan memberikan ucapan selamat ulang tahun.

Kegiatan ini juga di ikuti jajaran Polsek dari Polres TebingTinggi yang berada di Wilayah Kabupaten Serdang Bedagei,

Nainggolan mengatakan, Kapolsek Tebing Tinggi silaturahim kepada Danramil Tebing Syahbandar,  Kapolsek Bandar Khalifah bersilaturahim ke Danramil Bandar Khalifah, Kapolsek Dolok Merawan silaturahim ke Danramil Dolok Merawan dan Kapolsek Sipispis bersilaturahim kepada Danramil Sipispis.  (al/arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru