Tuesday, December 03, 2024
Home > Berita > Citroen Racing Siarkan Kemenangan Sean Gelael

Citroen Racing Siarkan Kemenangan Sean Gelael

Citroen ucpkan selamat kepada Sean Gelael, sebagai juara nasional 2021. (cr)

Mimbar-Rakyat.com (Jakarta) – Citroen Racing menyiarkan berita kemenangannya Sean Gelael pada Kejuaraan Reli Danau Toba 2021 yang berlangsung pada 11-12   Desember 2021 di Aek Nauli, Kabupaten Simalungun, ketika ia dinyatakan sekaligus sebagai juara nasional reli 2021.

Loyal to the drivers seat, Sean Gelael is crowned 2021 Indonesian Champion, setia sebagai pebalap, Sean Gelael dimakhkotai sebagai juara nasional Indonesia 2021, demikian tertulis di atas gambar Sean dan mobil Citroen C3 R5 yang dikendarai Sean pada Reli Danau Toba.

Ucapan selamat dan gambar itu dimuat dalam media sosial Citroen Racing dan disebar juga melalui Twitter citroen racing #c3rally!#.

Citroen C3 R 5 lolos tes homologasi internasional pada 1 Januari 2018 dan melakukan debut April tahun itu juga pada laga Tour de Corse dan Yoann Binato tampil di urutan kedua pada kelas WRC-2 dan urutan ke-10 keseluruhan (overall).

Hingga 1 Mei 2019, sudah 26 mobil C3 R5 yang dibangun dan sebanyak 22 unit terjual kepada pereli perorangan. Di tangan Yoan Bonato, C3 R 5 memenangi Kejuaraan Reli Prancis pada 2018.

Tim Reli Citroen tampil di kelas WRC-2 Pro pada kejuaraan dunia, kemudian pereli Mads Ostber membawa kemenangan di ajang kejuaraan Reli Argentina pada 2019.

Citroën mundur dari ajang kejuaraan reli dunia pada 2020, namun tampil lagi sebagai peserta tim pabrik pada WRC-2, kemudian menjual mobilnya untuk peserta perorangan. C3 R5 mengubah nama menjadi Cirtoen C3 Rally2 menjelang kejuaraan 2021.

Di ajang reli, Citroen C3 R5 memiliki sejumlah pesaing, di antaranya adalah Skoda Fabia R5, Ford FIesta R5, Hyundai i20 R5, dan Volkswagen Polo R5.

Pada Reli Danau Toba 2021, Sean yang memacu C3 R5 bersama co-driver Hugo Ismael dari Portugal, tampil tercepat pada enam trayek khusus SS (special stage) hari pertama dan pada hari kedua juga tercepat dalam empat SS yang diikutinya. Ayahandanya, Ricardo Gelael, juga memacu Citroen C 3 R 5, berada di urutan ke-10 pada reli putaran pertama, berpasangan dengan co-driver Anthony Sarwono.

Banyak nitizen yang memberi komentar atas cuitan Citroen Racing itu, di antaranya ada yang bertanya kapan Sean Gelael akan tampil pada kejuaraan reli dunia atau WRC Pro-2.  (arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru