Thursday, April 03, 2025
Home > Berita > Juragan Bawang Dihadang 2 Begal Pakai Pedang, Motor Dibawa Kabur

Juragan Bawang Dihadang 2 Begal Pakai Pedang, Motor Dibawa Kabur

Ilustrasi. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.COM (Palembang) – Dua begal motor yang menghadang bos (juragan) bawang merah pakai pedagang, berhasil diringkus petugas Reskrim Polsek Seberang Ulu I, Palembang, Sumsel, Senin (14/11).

Tesangka Bentar Sundari, 31, warga Jalan KH Azhari, Lorong Kemasan, Kelurahan 3-4 Ulu, dan Heriyadi alias Cakuk, 28, warga Jalan KH M Asik Lorong Binjai, Kecamatan Seberang Ulu I.

Tertangkapnya kedua berawal dari laporan korban, Saiful, 33, warga Jalan Faqih Usman, Lorong Tangga Raja, Kelurahan 2 Ulu. Korban mengaku kehilangan motor Yamaha Mio J warna merah BG 6314 AAF dan dua karung bawang.

Saat itu, korban membonceng adiknya Sam’ah melintas di Jalan KH Azhari dekat Lapangan Espri, Kecamatan SU I, Palembang untuk mengantarkan dua karung bawang merah dan putih ke kiosnya di Pasar 10 Ulu.

Belum sampai tujuan, dua pelaku datang menghadang. “Mereka pakai pedang terhunus, memaksa kami turun dari motor. Takut terjadi hal yang tidak diinginkan, kami ikuti saja kemauan pelaku. Dia langsung membawa kabur motor kami beserta dua karung bewang di atasnya,” katanya, kemarin.

Kabag Ops Polresta Palembang, Kompol Andi Kumara melalui Kapolsek Seberang Ulu I, AKP Khalid Zulkarnain membenarkan adanya penangkapan kedua tersangka dengan barang bukti pisau dan kunci T. “Kami masih mengorek keterangan kedua tersangka terkait aksi komplotan begal ini,” katanya. (joh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *