MIMBAR-RAKYAT.Com (Purwakarta) – Buat penyuka liburan ke pantai, Grama Tirta Jatilihur siap menggelar malam tahun baru dengan tema Beach Party alias pesta pantai.
Konsep wisata Beach Party pada malam pergantian tahun yang ditawarkan Unit Pariwisata dan AMDK PJT II Jatiluhur, rupanya cukup segar.
Pengunjung bakal dihibur para DJ kenamaan Tanah Air dengan latar belakang View Deck menyerupai geladak kapal menghadap perairan nan luas Waduk Jatiluhur.
“Konsep pesta pantai atau beach hotel ini memang kali pertama dihelat pada malam tahun baru ini. Kami memilih tema ini karena tepat dengan latar belakang alam Jatiluhur dengan View Deck geladak kapal,” jelas GM Unit Pariwisata dan AMDK, H. Eef Syaeful Amien, kemarin.
Syaeful menyebutkan, semarak pesta pantai atau Beach Party New Year Eve 2017 digelar di dua titik kawasan wisata Jatiluhur yakni di Istora Hotel dan Jatiluhur Water World (JWW).
“Kalau di Istora kita menyajikan hiburan Istora DJ Performance. Sedangkan di JWW, konsep hiburannya JWW Parking Melodic Rock Performance,” ungkapnya.
Kian romantis anda pasangan muda mudi atau pengantin baru dengan menjajal restoran mengapung ala Jatiluhur. Posisi Float Resto ini berada di Istora, masih sekomplek dengan view deck. “Anda bisa membayangkan dinner di atas air. Romantis,” ujar Syaeful.
View Deck yang menyerupai geladak kapal seperti di Film Titanic diperankan Kate Winslets dan Leonardo d’Caprio, membentang ke Waduk Jatiluhur, seakan kita mengarungi lautan yang begitu luas. Saat kepala tengadah ke atas hamparan awan biru menjuntai di atas langit Jatiluhur. Nikmat memang. (joh)