Mimbar-Rakyat.com (Jakarta) – Pengacara Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengonfirmasi video viral yang memperlihatkan rombongan pemotor masuk ruas Tol Jagorawi adalah rombongan pengantar jenazah istri Rizieq, Syarifah Fadhlun.
“Informasinya demikian,” kata Aziz saat dikonfirmasi, Rabu (20/12).
Aziz menyebut rombongan pemotor itu juga telah diberikan tindakan oleh pihak kepolisian terkait pelanggaran yang mereka lakukan.
Namun Aziz mengaku belum bisa memastikan apakah rombongan pemotor itu merupakan anggota Front Persaudaraan Islam (FPI) atau bukan.
“Namun dari kita nanti kita pastikan jika memang dari anggota FPI pasti akan kita tindak. Namun jika simpatisan maka kita akan imbau dan mengingatkan untuk memperhatikan ketentuan aturan dalam berkendara supaya selalu ingat dan mematuhinya,” tutur dia.
Sebelumnya, sebuah video memperlihatkan rombongan pemotor masuk ruas Tol Jagorawi, tepatnya di dekat pintu keluar Gerbang Tol TMII mengarah ke Bogor viral di media sosial.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman membenarkan peristiwa itu. Kata dia, rombongan pemotor itu merupakan pengantar jenazah istri Rizieq Shihab.
“Itu hari (kejadian hari) Minggu, rombongan pengantar jenazah istri Rizieq,” kata Latief saat dikonfirmasi, Selasa (19/12).
Latif menyebut pihaknya telah menindak para pemotor tersebut karena telah melanggar aturan lalu lintas. Kendati demikian, ia tak menjelaskan secara rinci apa sanksi yang diberikan kepada rombongan pemotor itu.
Diketahui, istri Habib Rizieq Shihab (HRS), Syarifah Fadhlun meninggal dunia lalu dikarenakan sakit yang dideritanya pada Sabtu (16/12).
Jenazah Syarifah kemudian dimakamkan Pesantren Markas Syariah, Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Minggu (17/12) setelah lebih dulu disemayamkan di rumah duka di Petamburan Jakarta Pusat. (ds/sumber CNNIndonesia.com)