MIMBAR-RAKYAT.com (Jakarta) – Guna menjamin kelancaran sidang Mahkamah Konstitusi (MK)–terkait sidang gugatan yang diajukan kubu Prabowo-Hatta terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU)-pihak kepolisian (Polri) mengerahkan kekuatan maksimal.
Kapolri Jenderal Pol Sutarman di Jakarta, Senin (4/8) mengatakan, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah menyiapkan 22.000 personel guna menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar gedung Mahkamah Konstitusi (MK) Jakarta.
Sidang gugagatan atas penetapan pemenang pemilihan presiden (Pilpres) 2014 itu akan dimulai Rabu (6/8). Polri akan menjaga keamanan sidang tersebut hingga MK menyelesaikan sidang tersebut beberapa hari ke depan.
“Tahapan Pilpres masih berjalan dan ada gugatan di MK yang diajukan salah satu pasangan (capres-cawapres). Kami sudah melakukan persiapan berlapis di gedung MK,” kata Kapolri.
Pengamanan dilakukan di dalam dan di luar gedung MK, serta di jalan-jalan yang terletak di sekitar gedung MK. Kepolisian juga akan memberi pengamanan bagi para hakim konstitusi yang terlibat dalam proses persidangan sengketa Pilpres 2014.
“Tempatnya kami amankan, dan hakimnya kami beri pengamanan juga, sehingga kami harap hakim konstitusi akan memutuskan berdasarkan fakta yang ada dan norma keadilan yang berlaku,” kata Kapolri.***Janet
Ilustrasi: Kapolri Jenderal Polisi Sutarman (Foto Dokumenatsi)