Thursday, December 12, 2024
Home > Berita > Ricciardo gantikan De Vries di AlphaTauri mulai dari GP Hungaria 

Ricciardo gantikan De Vries di AlphaTauri mulai dari GP Hungaria 

Ricciardo gantikan De Vries di AlphaTauri mulai dari GP Hungaria . (bolanet)

Mimbar-Rakyat.com (Jakarta) – Daniel Ricciardo kembali tampil di bapan Formula 1 di Grand Prix Hungaria menggantikan Nyck de Vries di tim AlphaTauri selama sisa musim ini.

Saat ini, pebalap Australia itu sedang mengendarai mobil RB 19 Red Bull untuk uji coba ban Pirelli di Sirkuit Siverstone, Inggris, Selasa waktu setempat.

Namun, Ricciardo — yang saat ini menjadi pebalap ketiga Red Bull — akan menggantikan posisi De Vries mulai dari GP Hungaria dan seterusnya bersama AlphaTauri.

“Saya sangat bersemangat untuk kembali ke lintasan bersama keluarga Red Bull!” kata Ricciardo setelah tampil mengesankan dalam uji coba di Silverstone, dikutip dari laman resmi Formula 1, Rabu.

“Saya sangat senang menyambut Daniel kembali ke tim,” ujar Ketua Tim AlphaTauri Franz Tost.

“Keterampilan mengemudinya tidak diragukan lagi dan dia sudah mengenal banyak dari kita, jadi integrasinya akan mudah dan langsung. Tim juga akan mendapat banyak keuntungan dari pengalamannya karena dia adalah pemenang Grand Prix Formula 1 delapan kali.”

Pebalap Belanda De Vries – yang sempat mengikuti balapan F1 di Williams untuk GP Spanyol di Monza tahun lalu dan mengklaim posisi kesembilan – mengalami musim pertama yang sulit di balapan F1 dengan AlphaTauri berada di dasar klasemen.

Hal itu membuat De Vries digantikan setelah 10 Grand Prix oleh pemenang delapan kali balapan Ricciardo yang kehilangan McLaren pada akhir 2022 setelah dua musim percobaan dengan tim tersebut.

Ricciardo akan bergabung kembali dengan tim yang berbasis di Faenza, tempat dia menghabiskan dua musim pada 2012 dan 2013 sebelum promosi ke Red Bull.

Ricciardo mencetak tujuh kemenangan untuk Red Bull, sebelum bergabung dengan Renault selama dua musim dari 2019, kemudian pindah ke McLaren untuk 2021.

Dalam wawancara baru-baru ini, Ricciardo blak-blakan tentang keinginannya untuk kembali ke kursi penuh waktu F1.

“Saya ingin kembali ke grid tahun depan. Saya merasa pasti ada beberapa urusan yang belum selesai. Saya tetap mengikuti perkembangan dan tetap siap,” ujar Ricciardo.

Sementara itu, balapan pertama Ricciardo akan berlangsung di tempat ia mencetak kemenangan keduanya di F1 yaitu di Grand Prix Hungaria pada 2014.  (him)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru